Kamis, 27 Oktober 2011

Gara-Gara Togel, Gelapkan Mobil


PASURUAN – Bahaya judi toto gelap (togel) yang membuat seseorang keranjingan dan gelap mata, ternyata cukup terbukti.

Seperti yang dilakoni oleh Ahmad bin Abdul Azis (43), warga Jl. Rajawali, Kel Tambakrejo, Kec Purworejo, Kota Pasuruan ini, terpaksa meringkuk di sel tahanan Mapolresta Pasuruan karena mencari uang dengan menggelapkan mobil untuk kebutuhan nogel.

Tersangka ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya, saat terlelap tidur malam.

“Kita sempat kesulitan karena tersangka punya 3 rumah di tiga wilayah berbeda,” kata Kasat Reskrim Polresta Pasuruan, AKP M Kholil. Kamis (27/10).

Tidak tanggung-tanggung, mobil yang digelapkan Azis tergolong cukup mewah yakni mobil Daihatsu Terios nopol N 308 VG milik Sugeng, warga Kel Bugul Lor Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan.

Dari pengakuan Azis di hadapan polisi, modus yang dilakukannya dengan cara meminjam mobil kepada sopir Sugeng, bernama Sodiq. Alasan yang dilontarkan Azis kepada Sodiq saat itu adalah hendak menjemput seorang ulama terkemuka di Kota Pasuruan bernama Habib Abu Bakar, yang waktu itu dikatakan berada Surabaya hendak pulang ke Kota Pasuruan.

Setelah beberapa hari, Azis tidak segera mengembalikan mobil yang dipinjamnya itu, malah nomor handphone-nya sengaja dimatikan, agar keberadaannya tidak terendus.

Mobil hasil penipuan yang sebelumnya dia pinjam melalui Sodiq itu pun ia gadaikan ke seseorang di wilayah Desa Candi Binangun, Kec Sukorejo.

Hingga kasus ini dilaporkan, Azis pun tidak segera mengembalikan mobil yang dipinjamnya itu hingga menjadi buronan polisi selama hampir dua bulan.

Di hadapan penyidik, Azis tidak mengelak saat ditanya bahwa aksinya tersebut sudah direncanakan sebelumnya, karena waktu itu, ia merasa kepepet uang untuk menyalurkan hobi berjudi togel.

“Saya gadaikan. Uangnya untuk togel dan sisanya untuk berobat anak,” kata Azis.

Akibat perbuatanya, tersangka dijerat pasal 372 KUHP dan terancam hukuman penjara 4 tahun penjara.

Belakangan diketahui, karena aksi Ahmad bin Abdul Azis (43) ini membuat pemilik mobil Daihatsu Terios diancam oleh Didit, seorang pensiunan polisi, dengan menodongkan senapan laras panjang milik seorang polisi yang tengah bertugas di SPK Mapolresta Pasuruan bernama Bambang Pamungkas.

Peristiwa penodongan senapan laras panjang tersebut sempat heboh dan membuat panas suasana di dalam Mapolresta Pasuruan. Meskipun demikian, dalam beberapa waktu terakhir kasusnya seperti tertelan bumi.

Namun Kasat Reskrim AKP Kholis menegaskan jika kasus penodongan ini masih dalam proses pengembangan dan penyelidikan.

Polisi juga belum memastikan keterlibatan Azis dalam kasus penodongan senpi oleh pensiunan polisi yang diduga sebagai ‘beking’ Azis itu.

“Proses penyelidikan (kasus penodongan oleh pensiunan polisi) masih berlanjut,” kata AKP Kholil. tj

1 komentar:

  1. KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


    BalasHapus

terima kasih telah memberikan komentar pada tulisan ini...