Rabu, 09 Februari 2011

Mantan Karyawan Blue Gas Tipu Konsumen Jatim


PASURUAN – Aksi penipuan dengan berbagi modus kian merajalela. Seperti yang dilakoni oleh seorang mantan karyawan bluegas, Hadi Purnomo (34) yang telah melakukan penipuan kepada konsumen dan menggasak sedikitnya 700 tabung blue gas ukuran 5,5 kg.

Hadi Purnomo (34), tercatat warga Kelurahan Banyu Urip Kidul I-D/20, Kecamatan Sawahan RT 05/RW 05, Surabaya.

Hadi ditangkap petugas Buser Polsekta Bugul Kidul, Polres Kota Pasuruan, Rabu (9/2) kemarin, setelah dilaporkan telah melakukan aksi penipuan di Desa Bandaran, Kecamatan Winongan.

Hadi telah beraksi sekitar 6 bulanan dan wilayah sasarannya meliputi, Kota/Kabupaten Pasuruan, Kota dan Kabupaten Probolinggo, Mojokerto, Jember, Lumajang dan Banyuwangi.

Modusnya, Hadi mendatangi agen-agen dan konsumen rumah tangga, layaknya petugas distributor bluegas, dengan mengatakan ada program isi ulang tabung secara gratis dari perusahaan. Kemudian Hadi membawa tabung-tabung kosong tersebut, namun tentu saja tidak pernah ada program gratis, sehigga tabung-tabung tersebut tidak kembali.

Aksi biasanya dilakukan berkeliling dengan menggunakan mobil sewaan dan dalam satu hari dari Hadi mampu mengumpulkan 10 tabung kosong hasil dari aksi penipuannya.

Pada saat tertangkap pada siang kemarin, Hadi sudah berhasil mengumpulkan 4 tabung diantaranya diperoleh dari, kawasan Gempol sebanyak 1 tabung; 2 tabung dari Bangil dan 1 tabung dari Kecamatan Winongan.

“Kita masih periksa pelakunya. Kita akan kembangkan terus sampai tuntas. Pengakuan sementara, pelaku sudah beraksi di beberapa kota,” ujar Kapolsekta Bugul Kidul Kompol Imam S, mewakili Kapolresta Pasuruan AKBP Agung Yudha.

Barang bukti yang diamankan petugas, yakni 4 buah tabung blue gas, regulator, dan mobil Suzuki APV nopol AE 1411 ND.

Trisno Hadi (36), Koordinator Sub Cabang Blue Gas Pasuruan, saat berada di Mapolsek Bugul Kidul menuturkan aksi mantan karyawan blue gas dalam melakukan penipuan sudah merajalela hampir se-Jawa Timur.

“Dalam rapat evaluasi distributor Jawa Timur beberapa waktu lalu terdapat ribuan laporan konsumen karena kena tipu. Di Probolinggo dan Pasuruan, wilayah kerja saya saja, sudah ada laporan lebih dari 500 konsumen yang kehilangan tabung,” kata Trisno Hadi (36), Koordinator Sub Cabang Blue Gas Pasuruan.

Hingga saat ini, polisi masih mencoba mengembangkan kasus dan mencari kawanan penipu lainnya karena diduga aksi penipuan ini dilakukan oleh kawanan sindikat dengan cara kerja cukup terorganisir. tj

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

terima kasih telah memberikan komentar pada tulisan ini...